Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru meminjam “Batu yg dipijak Nabi untuk ke langit” dari Bandara Mesir
Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru meminjam “Batu yg dipijak Nabi untuk ke langit” dari Bandara Mesir

Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru meminjam “Batu yg dipijak Nabi untuk ke langit” dari Bandara Mesir

Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan1443 H Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru menghadirkan promo menarik serta dekorasi unik yang akan menghiasi area lobby Grand Dafam Q Hotel selama bulan suci Ramadhan.

Dekorasi yang terletak dilantai 3 Grand Dafam Banjarbaru ini terinspirasi dari cerita Nabi Muhammad SAW tentang batu terapung yang digunakan nabi Muhammad saat isra mi’raj.

General Manager Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru, Muh. Roy Amazon menceritakan bahwa batu apung adalah sebuah batu yg dipijak Nabi untuk naik ke langi saat isra mi’raj, batu ini ingin ikut nabi tetapi dilarang oleh jibril, lalu batu ini menangis dan sehingga sekarang batu ini terapung sebagai bukti keagungan Allah.

” Klaim itu salah, benda yang terlihat itu adalah karya pahatan yang dibuat oleh seniman Mesir untuk Bandara Internasional Kairo tahun 2008, patung ilusi optik, Sha’ban Abbas, 2008, di Terminal 3, Bandara Kairo, Mesir”. Ungkap Roy

Roy menjelaskan Sha’ban Mohamed Abbas adalah pematung kontemporer pemenang penghargaan yang wafat di usia 41 tahun pada tanggal 17 November 2010.

“Menurut laman resmi seni rupa pemerintah Mesir ini, karya seni Abbas bisa dijumpai di berbagai museum di Mesir, termasuk di Museum Mesir Modern di Kairo, Bandara Baru Internasional Kairo dan Museum Taman di Pusat Seni Gezira – Kairo”. Tutur Muh.Roy Amazon, General Manager Grand Dafam Q Hotel.

Karena Batu Terapung ini menjadi sangat populer dan menjadi banyak perbincangan hampir seluruh orang di dunia, akhirnya Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru meminjam “Ide” Batu Terapung tersebut untuk dijadikan dekorasi selama bulan ramadhan tahun ini.

“Pembuatan Batu Terapung yang dikerjakan sepenuhnya oleh staff engineering kami merupakan suatu projek yg sangat menantang dan idenya sudah dikeluarkan sejak bulan November 2021”. ucap Muh. Roy Amazon.

Dengan memperhatikan detail gambar, bahan dan teknik yang akan digunakan, Yudi Rustiono selaku Chief Engineering sangat bersemangat dalam menerima tantangan pembuatan Batu Terapung ini, beliau membentuk team khusus untuk mempelajari setiap detail yg ada agar hasilnya bisa menyerupai dengan patung aslinya.

Untuk warga Kalimantan Selatan khususnya yg berada di Banjarbaru dan sekitarnya yang penasaran dengan Batu Terapung tersebut, bisa melihat dan ber selfie ria sepuas – puas nya di Lobby Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru selama bulan Ramadhan.

Serta jangan sampai ketingggalan untuk menikmati bulan Ramadhan dengan suasana berbuka puasa yg sangat legend di Pooldeck nya Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru.

“Karena tahun ini paket berbuka yang kami hadirkan sangat jauh berbeda dari tahun sebelumnya, dengan tema Nusantara kita akan hidangkan menu berbuka yang beda ditempat lain”. Kata Roy.

Konsep sejauh mata memandang di pooldeck Grand Dafam Q Hotel akan terisi penuh dengan berbagai macam makanan, ada takjil,bakaran,dessert,dan main course.

Diharga Rp. 125.000 per pax para tamu bisa makan sepuasnya, untuk pemesanan 10 pax gratis 1 pax jadi orang yang ke 11 Gratis hal tersebut berlaku untuk kelipatan.

Selain itu untuk anak usia 0-5 tahun tidak dipungut biaya alias Gratis, dan anak usia 5-10 tahun dapat potongan harga 50%.

Untuk reservasi bisa langsung menghubungi no.wa 081351938908 atau lewat IG @granddafam.qhotel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *