HUT BRI KE-124 KARYAWAN KANWIL BANJARMASIN RAYAKAN BERSAMA KELUARGA
HUT BRI KE-124 KARYAWAN KANWIL BANJARMASIN RAYAKAN BERSAMA KELUARGA

HUT BRI KE-124 KARYAWAN KANWIL BANJARMASIN RAYAKAN BERSAMA KELUARGA

Bertepatan dengan ulang tahun yang ke-124, di penghujung tahun 2019 ini jajaran manajemen Bank Rakyat Indonesia kantor wilayah Banjarmasin memberikan kesempatan karyawan merayakannya bersama anggota keluarga. Diikuti oleh ribuan peserta, acara yang bertajuk BRIFFEST “BRILIAN FAMILY FESTIVAL” ini dimulai dengan prosesi pelepasan 6 pasang burung merpati putih dan balon udara sebagai tanda dimulainya acara jalan santai bersama para direksi dari BRI Kanwil Banjarmasin dan dipimpin oleh MC kawakan Kalimantan Selatan Henny Etzelina dan Hafiz Biru. Seluruh karyawan peserta jalan santai diharuskan melewati beberapa rute pendek mulai dari halaman parkir Q Mall menuju bundaran Banjarbaru lalu kemudian berakhir di area Ballroom Grand Dafam Hotel.

 

Pukul 08.00 AM acara kemudian dilanjutkan dengan hiburan penampilan tari dan musik oleh karyawan dari setiap cabang kemudian diadakan pula pengundian doorprize dengan hadiah menarik yang dipersembahkan oleh pihak manajemen dan diakhiri dengan penampilan artis ibukota Armada Band yang membawakan 8 lagu mulai dari “Asal Kan Kau Bahagia” hingga “Pergi Pagi Pulang Pagi”. Muh. Roy Amazon selaku GM atau General Manager Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru mengungkapkan “Event HUT BRI ini sebetulnya merupakan ketiga kalinya dilaksanakan di hotel kami yakni sejak 2016,2017 dan 2019 ini. Setiap tahunnya tentu kami selalu memberi peningkatan pelayanan serta terus berinovasi demi tercapainya customer satisfaction bagi tamu yang datang baik itu peorangan maupun korporat”.

Sebagai salah satu hotel bintang 4 di Kalimantan Selatan yang mengedepankan konsep syariah, Grand Dafam Q Banjarbaru ditunjang pula dengan letaknya yang strategis di pusat kota dan terkoneksi langsung dengan pusat perbelanjaan terbesar di Banjarbaru serta memiliki ballroom bernuansa klasik dan mewah, Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru selalu berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada setiap tamu yang datang. Kami memaknai bahwa kepuasan pengunjung adalah kebahagiaan utama kami serta menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan. Bagi anda yang membutuhkan ruangan berkapasitas besar untuk acara pernikahan,acara perusahaan maupun yang lainnya datanglah ke Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru yang berada di Jalan Ahmad Yani KM. 36,8 Banjarbaru atau bisa juga menghubungi kontak informasi dan reservasidi nomor telepon 05-11 477 0099 atau WA 08-11 512 0099.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *