“Glamourous White Hiasi Ballroom Terbesar Di Banjarbaru”
“Glamourous White Hiasi Ballroom Terbesar Di Banjarbaru”

“Glamourous White Hiasi Ballroom Terbesar Di Banjarbaru”

Warna yang sangat indah jika digabungkan dalam untaian acara perkawinan. Ya, kali ini Q Ballroom diwarnai dengan nuansa dekorasi Glamourous White yang tentunya senada dengan design interior dari Q Ballroom sendiri yang bernuansa Gold. “Putih itu netral dan salah satu pilihan warna yang menjadi favorit bagi para calon pasangan pengantin karena warna putih itu juga pertanda kesucian” ujar penata dekor, Yani Youngki.

Di Hari Minggu yang kedua setelah lebaran kali ini, Ballroom masih ramai dengan acara wedding. Addy Rosadi selaku Sales Wedding Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru mengungkapkan perihal acara dari awal, “Alhamdulillah berjalan dengan lancar yang dimulai dengan acara sakral terlebih dahulu tadi yaitu akad nikah kemudian dilanjutkan acara resepsi perkawinan” ungkapnya.

Wedding antara Dendy Anggara, SH dengan Susan Ayu Mega Firmani, SE ini turut dihadiri Haji Norhin selaku Owner dari Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru dan Q Mall Banjarbaru. Menurut Muh. Roy Amazon selaku General Manager Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru, “Wedding kali ini seperti pada wedding-wedding sebelumnya yakni ramai dengan silih berganti datangnya para tamu undangan dan yang pasti kami dari management turut berbahagia serta mendoakan pasangan pengantin agar menjadi keluarga yang sakinah mawaddah warohmah”.

Rayakan moment terindah Anda hanya di Q Ballroom. Informasi dan Reservasi silahkan hubungi telepon 0511 477 0099 atau WA 0811 512 0099.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *